Menginap Semalam di Kamar Keluarga dengan Fasilitas yang Lengkap - Black Girl

Menginap Semalam di Kamar Keluarga dengan Fasilitas yang Lengkap

by - November 17, 2019

Assalamu'alaikum


Dari zaman kuliah aku belum pernah merasakan kosan atau kontrak bersama teman-teman, karena tidak di izinkan oleh orangtua. Waktu zaman kuliah pernah berkhayal dan punya impian punya kosan atau kontrakan untuk masa depan karena memiliki kos-kosann atau kontrakan hal paling indah menurutku. Impian belum kesampaian sampai sekarang,tapi alhamdulillah impiannya melalui suami punya beberapa kosan walaupun masih milik orangtuanya. Aku paling senang kalo menginap di hotel, losmen, hostel atau kosan harian seperti Kamar Keluarga ini. 



Lokasi Kamar Keluarga di Tangerang Kota Jl.Perintis Kemerdekaan 

Beberapa hari yang lalu saya dan suami pulang larut malam (kira2 jam8 malam) , dari kemaren emang sudah rencana ingin nginep staycation permalam tapi yang budgetnya terjangkau di dompet. Kamar Keluarga yang paling pas harganya karena terjangkau banget sekitar 155 ribu. Awalnya aku baru dengar nama Kamar Keluarga ini tetapi pas saya posting di insta story beberapa teman saya sudah ada yang mengetahui Kamar Keluarga ini loh. 




Welcome Kamar Keluarga Setiabudi

Cara pesan Kamar Keluarga sebagai berikut : 
1. Aku Booking lewat WhatsApp dengan nomor 0819-4440-9969 

2. Cek di Aplikasi Kamar keluarga di PlayStore untuk nginep dimana, kebetulan aku booking di Setiabudi Jakarta Selatan

3. Setelah booking permalam beritahu ingin datang jam berapa, kalo di setiabudi Resepsionisnya ga standby di depan kos (karena sudah malam kali yah?)

4. Datang ke lokasi beritahu sudah booking melalui WhatsApp, sebelum masuk kamar ada depositnya 100 ribu

5. Dikasih kunci kamar, handuk, kertas isinya password wifi,  jaminan uang deposit & no pintu pager (pagernya pake kunci ada nonya jadi ga sembarangan orang keluar masuk)

6. Saatnya merasakan isi kamar terdapat TV, lemari, cemilan snack, handuk, perlengkapan mandi (sabun, sampo) untuk pasti gigi dan sikat gigi tidak ada. 



Aplikasi Di Playstore namanya Kamar Keluarga 

Setelah urusan administrasi beres aku mulai menikmati didalam kamar berdua sama suami), sambil nonton TV. Oia kalo di setiabudi sayangnya stop kontak cuma ada 1 kalo TV nyala kita ga bisa ngecash HP atau powerbank diharapkan powerbank dan HP kalian pas nginep full. Untuk perlengkapan mandi apabila yang menyewa semalam disarankan untuk disediakan pasta gigi dan sikat gigi. Karena lokasi Kamar Keluarga di Setiabudi agak jauh dari minimarket jadi semalam karena udah lelah dan lupa bawa sikat gigi semalaman tidak sikat gigi untungnya bawa obat kumur hahaha. 




Tempat tidurnya dalam Kamar Keluarga di Setiabudi

Untuk ukuran penginapan semalam menurut aku lumayan karena ukuran kamarnya medium ( tidak terlalu besar dan tidak terlalu sempit). Akhirnya kami berdua tidur pulas bangun besok pagi dan aku cekout sekitar jam 10 karena jam 12 ada event. Sebelum pulang aku kembalikan kunci kamar dan minta uang deposit 100 ribu. Akhirnya aku pulang kerumahku, thanks Kamar Keluarga untuk menginap semalamnya.




Toiletnya ada shower tapi kepotong fotonya



Ada cemilan Snack & Air Mineral 

All About Kamar Keluarga

Kamar Keluarga adalah startup properti yang mengubah aset nonton produktif menjadi aset produktif dengan pasive income. Kamar keluarga menyediakan layanan hunian co-living dengan jaringan layanan terlengkap dan nyaman dengan harga terjangkau di kota-kota besar yang terkoneksi melalui teknologi berbasis web dan aplikasi. Kamar keluarga ini total jumlah kamar yang sudah dan akan beroperasi sebanyak 2041 kamar di 75 lokasi strategis yang mampu diakses dengan mudah oleh masyarakat. 





Penjelasan dari Bpk Ferry 

Kamar keluarga memberikan fasilitas dan pelayanan yang komprehensif sehingga seluruh kebutuhan end to end pelanggan dapat terpenuhi hanya dengan telepon genggam saja. Oia pas aku kemaren menginap Kamar Keluarga daerah setiabudi kerjasama dengan Airy Rooms. Ternyata kamar keluarga bukan hanya kerjasama dengan Airy Rooms tetapi bukan bekerjasama dengan aplikasi lainnya seperti : Traveloka, Tiket.vom, Agama, Booking.com, Pagi-pagi dan Mister Aladin untuk layanan pemesanan Kamar. 

Kamar keluarga berdiri secara perorangan pada tahun 2011 dengan melakukan pengembangan hunian dengan konsep minimalis. Pada tahun 2018,Kamar Keluarga diintegrasikan kedalam PT. Hoppor International untuk melakukan pengembangan dengan jumlah 36 unit yang beroperasi serta 38 unit dalam proses pembangunan di total 74 Lokasi di Jabodetabek. Di tahun 2011, Kamar Keluarga sudah melayani sebanyak 156,294 tamu.





Tempat tidur di Kamar Keluarga daerah Tangerang Kota 


Toiletnya bersih 




Gang menuju kamar masing-masing


Kamar Keluarga juga ada 5 Pilar Bisnis yaitu : 

- Kamar keluarga BOT (build operate transfer),pilar yang membantu para pemilih tanah yang hanya memiliki tanah losing namun belum memiliki dana untuk pembangunan,maka KK BOT akan membantu Membangun hunian yang menghasilkan dengan sistem dengan sistem bagi hasil.


- Kamar keluarga operator adalah core bisnis Hoppor International,yakni pengelolaan coliving/kost konsep sebagai keluarga sendiri. Tidak hanya itu,KK juga memberikan berbagai seminar edukasi dengan berbagai tema setiap bulannya tanpa dipungut biaya,dimana konsep ini merupakan salah satu nilai tambah untuk co-living KK yang turut memberikan edukasi kepada penghuninya.

- Kamar keluarga Lini yaitu vertikal bisnis yang memanfaatkan lokasi dan demand dari konsumen KK yang dibangun diatas properties tersebut terdiri dari : Laundry,Warung keluarga yg terdekat, Restaurant dan Laundry untuk Linen.

- Kamar keluarga Development adalah Pilar yang memaksimalkan sisa ruang yang diakuisisi oleh KK untuk pembangunan kost dengan membangun rumah minimalist seluas 3×12 meter hingga 3×15 meter dilahan yang tersis setelah pembangunan kamar kost.

- Kamar keluarga Asset adalah Pilar yang membantu para investor baru yang muda maupun tua yang belum pernah berbisnis properti jadi anak mudah yang baru ingin bisnis kost.





Foto dengan teman-teman Blogger di Kamar Keluarga Tangerang 

Pas mendengarkan penjelasan dari Bpk.Ferry mengenai Kamar Keluarga jadi pengen punya aset membangun kosan. Kalian ingin lebih tau lokasi Kamar Keluarga dimana Aja bisa download aplikasi Kamar Keluarga karena lengkap. Kalo mau cari Kamar Keluarga daerah Jakarta Pusat tinggal klik Aja nanti akan muncul.

Youtube : Kamar Keluarga
Twitter : Kamar Keluarga
Instagram : Kamar Keluarga
Play store : Kamar Keluarga 

You May Also Like

0 komentar